Wanita Berpakaian Seksi, Warga Tolak Tempat Karaokean di Mutiara Gading -->

Header Menu

Advertisement

Wanita Berpakaian Seksi, Warga Tolak Tempat Karaokean di Mutiara Gading

Redaksi
Rabu

Warga Mustikajaya Tolak Tempat Karaokean
GIBASNEWS, BEKASI - Sepertinya tempat karaoke yang telah menumbuh pesat di pertengahan permukiman sangat riskan dan terancam gulung tikar.

Salah satu wilayah Mustikajaya di perumahan Mutiara Gading Timur telah beredarnya video di media sosial (medsos) di WhatsApp (WA) terkait penolakan tempat karoke yang berada di perumahan Mutiara Gading Timur, Mustikajaya Kota Bekasi.

Dengan durasi 30 detik, bahwa beberapa perwakilan dari Rukun Warga (RW) yang berada di Kelurahan Mustikajaya telah menolak tempat karaoke.

"Warga Rw. 001,024, 025, 028, 029, 031, 033 menolak keberadaan tempat karaoke dilingkungan mutiara gading timur, dan menuntut Pemerintah Kota Bekasi agar segera menutup tempat hiburan malam tersebut," ungkap warga yang terlihat di kemandokan salah satu orang dengan berpeci berwarna putih.


Tak hanya itu informasi yang didapat bahwa mereka telah menyambangi kantor Kelurahan Mustikajaya sebelum mengadakan aksinya ke titik yang ditujunya Perumahan Mutiara Gading Timur Mustikajaya.

Salah satu warga, inisial Gj (40) mengatakan ahwa aksi warga sekitar wilayah Mustika Jaya sebelum melakukan kegiatan aksi sudah konsolidasi terlebih dahulu.

"Kami sudah konsolidasi terlebih dahulu dengan Pemerintah setempat dari tingkat Dinas Pariwisata, sampai Pemerintah Kota Bekasi dan Polsek Bantar gebang," kata Gj (40) yang dikutip dari media online.

Aksi penolakan tempat hiburan malam yang ada di wilayah Mustikajaya, tepatnya area Mutiara Gading Timur memang keberadaannya sudah cukup lama.

"Warga sekitar sudah merasa terganggu dengan keberadaan tempat-tempat hiburan malam tersebut," katanya.

Karena melanggar norma-norma agama, masih dikatakannya, ada para wanita berpakaian seksi di latar warung karaoke, dan dugaan warga adanya  tindakan prostitusi ditempat hiburan malam tersebut.

Sementara Iman Mantri Polisi (MP)  Mustikajaya saat dikonfirmasi melalui WhastApp (WA) enggan memberikan komentar.