Gibas Kota Cirebon Perang Lawan Covid-19 -->

Header Menu

Advertisement

Gibas Kota Cirebon Perang Lawan Covid-19

Admin
Jumat


CIREBON, GIBASNEWS - Organisasi masyarakat kota Cirebon GIBAS tandang ke zona merah di seluruh kota Cirebon untuk turut serta memutus mata rantai peredaran virus covid 19. 

Di bawah komando Ketua Gibas Sektor Kesambi, Imam A.P,  para anggota Gibas kota Cirebon didaulat untuk melaksanakan panggilan tugas kemanusiaan  melawan peredaran covid 19 yang telah memporak porandakan ekonomi masyarakat kota Wali ini.

Penerapan zona merah di kota Cirebon oleh pemerintah daerah setempat, membuat Imam sebagai Ketua organisasi masyarakat GIBAS Sektor Kesambi merasa perihatin dengan kondisi ini. Oleh sebab itu, dibantu berbagai lapisan masyarakat dan keikhlasan para anggota Gibas lainnya, Imam A.P tandang ke medan laga untuk melawan virus covid 19 ini.

"Atas seijin Ketua Resort kota Cirebon bapak Denjaya, saya bersama seluruh anggota Gibas Resort kota Cirebon bertekad membantu pemerintah dalam memerangi peredaran covid 19 ini," ungkap Imam saat ditemui wartawan usai melaksanakan penyemprotan desinfektan di wilayah RW 07 Kelurahan Pekiringan Kecamatan Kesambi kota cirebon Kamis ( 22/10 ).

Ditambahkan, " saya atas nama Ketua Resort kota Cirebon Denjaya mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Gibas Resort kota Cirebon yang telah ikhlas membantu kelancaran kegiatan bakti sosial penyemprotan desinfektan ini.

Sebenarnya ini adalah kegiatan Penyemprotan perdana, ungkap Imam, kegiatan penyemprotan lainnya masih banyak karena mencakup seluruh wilayah di kota Cirebon. 

Ketua Resort kota Cirebon bapak Denjaya berpesan kepada saya untuk seluruh anggota Gibas agar terus berjuang membantu pemerintah kota Cirebon melawan COVID-19 ini," ungkapnya.

Sementara itu Yaya Supriatna warga RW 07 Kelurahan Pekiringan merasa sangat bersyukur atas turunnya ormas Gibas melakukan aksi Penyemprotan ini. Dirinya bersama masyarakat setempat berharap, dengan adanya kegiatan ini dapat meminimalisir peredaran covid 19 di wilayah kota Cirebon.

"Mudah - mudahan dengan adanya kegiatan ini,  kota Cirebon  yang sekarang sudah dalam keadaan zona merah akan berubah menjadi zona hijau. Terutama di wilayah RW 07 Kelurahan Pekiringan," ungkap Yaya di sela-sela kegiatan Penyemprotan.

Menurut Yaya yang juga sebagai Keamanan setempat, dalam kegiatan ini, ketua RW 07 Kelurahan Pekiringan Yaya Supriadi juga turun langsung ke lapangan untuk memonitor pelaksanaan penyemprotan ini.

"Beliau sangat menyambut baik adanya kegiatan Penyemprotan ini dan berharap akan terus berjalan tidak hanya hari ini saja," pungkas Yaya kepada wartawan.  ( ELIAS )