Kapolri dan Panglima TNI Tinjau Langsung Kegiatan PPKM Mikro di Puskesmas Pejuang -->

Header Menu

Advertisement

Kapolri dan Panglima TNI Tinjau Langsung Kegiatan PPKM Mikro di Puskesmas Pejuang

Pandi
Sabtu

GIBASNEWS, KOTA BEKASI- Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi Gunadu Sadikin, Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Jendral Pol. Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto meninjau langsung kegiatan PPKM Mikro di tingkat Kelurahan Puskesmas Pejuang di Kecamatan Medan Satria Sabtu, (26/06/2021).


Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol A. Suprijadi dan Dandim 0507 Bekasi Kolonel Arm Iwan Aprianto langsung menyambut kedatangannya di Puskesmas Kelurahan Pejuang Kota Bekasi.


Rahmat Effendi melaporkan bahwa warga nya yang berada di wilayah Kelurahan Pejuang RT 02 RW 025 untuk melakukan lockdown setempat dan membuat posko lockdown dengan inisiatif RT dan RW karena warga di wilayah tersebut dinyatakan positif dan melakukan isolasi mandiri di kediaman masing masing.


"Jadi usai melakukan tracing dan tracking kemudian beberapa keluarga juga telah dinyatakan positif dan akhirnya Puskesmas Pejuang langsung melakukan secara persuasif hingga  di sampaikan bahwa diwilayah ini harus melakukan lockdown lokal, "kata Walikota Bekasi Rahmat Effendi kepada wartawan.


Sementara Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto juga menyampaikan kepada Kepala Puskesmas Pejuang untuk melakukan pelayanan umum berupa Vaksinasi, Alat APD dan obat- obatan untuk segera dilakukan.


"Kepala Puskesmas Pejuang harus segera melakukan pelayanan umum dengan memberikan Vaksinasi memberikan Alat APD dan obat - obatan kepada warga yang di isolasi mandiri ini, "kata Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.


Ditempat yang sama Kapolri Jendral Pol. Listyo Sigit Prabowo juga menyampaikan kepada seluruh 3 Pilar Kota Bekasi untuk terus berkolaborasi dan saling koordinasi dalam penyampaian sosialisasi pencegahan Covid-19 di Kota Bekasi. 


"Harus saling bahu membahu dalam penanganan Covid-19 dan perintahkan langsung seluruh Camat dan Lurah sebagai kepala wilayah yang sering berinteraksi dengan warganya.Dengan demikian bisa memetakan warganya yang mengalami sakit, "pungkasnya.(ADV/HMS).